HADIRI PERESMIAN MASJID CHENG HO DI RANDOMAYANG, KADIS PUPR SULBAR SAMPAIKAN INI
Masjid Raya Cheng Ho yang dibangun di Kabupaten Pasangkayu adalah sebuah Masjid bernuansa Muslim Tionghoa yang berlokasi di Desa Randomayang Kecamatan Bambalamotu.
Masjid yang merupakan pusat perkembangan peradaban baru di dunia islam akan menjadi ikon baru yang ada di Sulawesi Barat.
Kami apresiasi pembangunan masjid ini sebagai babak baru perkembangan dunia Islam di Tanah Pasangkayu. Apalagi pembangunan ini murni dilaksanakan melalui donasi murni masyarakat Tionghoa Pasangkayu. Apalagi ini merupakan jalan poros nasional yang akan menjadi tempat singgah para musafir yang melalui daerah poros ini.
Kecamatan Bambalamotu akan berkembang pesat dalam pembangunan keagamaan, kami lihat ini sebagai kemajuan yang hebat. Seperti halnya Masjid Lapeo di Polewali Mandar, kelak masjid ini akan ramai dikunjungi para penduduk sekitar, termasuk pelancong yang berkunjung di daerah ini.
Masjid ini berada di kurang lebih 40 km dari Kota Pasangkayu menuju arah utara kota menuju Palu. Tidak kurang bisa menampung sekitar 300 jamaah bisa melaksanakan sholat dalam satu waktu.
Nama masjid ini berasal dari sosok penghormatan pada Laksamana Cheng Ho, seorang Muslim berperawakan tinggi yang pernah berlayar dari China hingga ke pantai Afrika.
Ini menunjukkan bahwa umat muslim di Sulbar mempunyai hubungan yang sangat baik dengan kaum Tionghoa disini. Kita berharap didaerah lain di Sulbar juga dibangun masjid yang megah, serupa dengan apa yang dibangun di Pasangkayu ini.